Setiap orang tentu menginginkan penampilan yang prima, awet muda, dan sedap dipandang, benar bukan? Namun, ada pula saatnya karena faktor-faktor tertentu penuaan dini terjadi pada sebagian orang. Penuaan dini bisa terjadi karena banyak faktor, seperti faktor kesehatan, kejiwaan, dan daya tahan. Sedangkan faktor lainnya bisa berasal dari luar seperti menghindari stres, menjalani hidup dengan santai, dan jangan banyak pikiran.
Tanaman herbal alternatif yang dapat membantu mencegah terjadinya penuaan dini salah satunya adalah apel hijau yang diramu dengan herbal lain seperti tomat, alpukat, dan rumput laut.
Apel merupakan sumber serat yang baik, satu buah apel segar dengan berat kira-kira 200 gram mengandung 4 gram serat, luar biasa bukan?. Apel tidak mengandung lemak, kolesterol dan sodium. Apabila dibandingkan dengan jambu biji, apel mengandung enam kali lebih banyak vitamin A yang berfungsi menyembuhkan influenza dan memelihara kesehatan organ penglihatan.
Bahan Yang Harus di Siapkan :
- 30 gr alpukat
- 20 gr tomat
- 30 gr apel hijau
- 20 gr rumput laut
- Air matang secukupnya
Cara Membuat Ramuan Anti Penuaan Dini
- Cuci bersih, kupas dan potong-potong bahan.
- Tambahkan air secukupnya lumatkan (blender) semua bahan hingga halus.
- Sajikan ramuan ini dalam 1 gelas untuk sekali minum.
- Minum ramuan ini secara teratur 3 kali seminggu sebelum makan.
- Selamat Mencoba.