Adakah manfaat buah sawo mentah? memang rasanya tidak enak untuk di konsumsi karena buah sawo yang masih mentah, tetapi sangat berkhasiat untuk tubuh dalam mengobati berbagai penyakit. Hal ini dikarenakan buah sawo mentah kaya akan vitamin, karbohidrat, serat dan masih banyak lagi nutrisi penting lainnya. Selain itu, buah sawo mentah mengandung senyawa antioksidan yang sangat tinggi, sehingga sangat ampuh dalam menangkal serangan radikal bebas yang dapat berbahaya bagi kesehatan tubuh.
Berikut ini manfaat buah sawo mentah :
Dapat menghentikan diare secara alami : Buah sawo mentah sangat ampuh dalam mengatasi masalah diare, karena buah sawo mentah mengandung serat alami yang cukup tinggi sehingga diare akan cepat teratasi.
Cara Pertama yaitu
Pertama-tama siapkan 1 buah sawo mentah yang langsung dipetik dari pohonnya agar getahnya masih segar, setelah itu kupas dan parut buahnya. Kemudian seduh dengan air mendidih sambil diaduk-aduk, lalu diamkan selama 10 menit dan saring ampasnya. Minum air nya sampai habis dalam keadaan hangat, minum secara teratur 2 kali sehari sampai diare sembuh.
Cara kedua yaitu
Siapka 1 buah sawo mentah yang masih segar, lalu bersihkan dan kupas kulitnya. Setelah itu potong-potong menjadi beberapa bagian, lalu buang biji buahnya. Buah sawo yang telah dipotong-potong dapat anda jadikan jus dengan ditambahkan 1
gelas air dan 2 sendok makan madu, lalu minum jus buah sawo mentah sampai habis dan minum secara teratur 2 kali sehari.
Dapat Mengobati disentri
Caranya yaitu
Pertama-tama siapkan 8 buah sawo mentah yang baru dipetik dari pohonnya, kemudian cuci sampai bersih dari zat-zat kimia yang menempel. Setelah itu, kunya buah sawo tersebut hingga halus. Pada saat mengunyah buah sawo mentah, tambahkan sedikit garam lalu telan sedikit demi sedikit sampai buah sawo habis. Setelah itu, minum air hangat yang banyak.
Mengobati Radang Mulut
Caranya yaitu
pertama-tama siapkan 1 buah sawo yang masih segar, lalu cincang kasar dan rebus dengan 1 gelas air sampai mendidih dan airnya berubah warna. Kemudian gunakan air rebusan tersebut untuk kumur-kumur, gunakan air rebusan buah sawo sampai habis dan lakukan pengobatan ini secara teratur setiap malam sebelum tidur sampai radang mulut sembuh.